Sabtu, 26 September 2015

Diagram Maslow

09.13

Abraham Maslow merupakan orang yang mengembangkan teori Hierarki Kebutuhan dan mengelompokkannya dalam diagram yang disebut dengan Diagram Maslow. Berdasarkan pengamatannya dapat disimpulkan bahwa beberapa kebutuhan lebih diutamakan dari kebutuhan yang lainnya. terdapat lima tingkat kebutuhan, yaitu kebutuhan fisiologis, kebutuhan rasa aman, kebutuhan rasa memiliki dan kasih sayang, kebutuhan harga diri, dan kebutuhan aktualisasi diri.


  1. Physiological (Kebutuhan Fisiologis) : Bernafas, makanan, minumn, seks, tidur, tempat tinggal, pengeluaran. Kebutuhan paling dasar yang dimiliki semua manusia untuk bertahan hidup.
  2. Safety (Kebutuhan Rasa Aman) : Perlindungan, keamanan, ketertiban, hukum, jaminan. setelah kebutuhan fisiologi terpenuhi, muncullah kebutuhan rasa aman dari beberapa hal yang mengancam seperti penyakit, kerusuhan, bencana alam, dll.
  3. Love & Belonging (Kebutuhan Rasa Memiliki dan Kasih Sayang) : Pesahabatan, keluarga, pasangan, hubungan. Pada tingkat ini, manusia membutuhkan kasih sayang, seperti ingin dicintai dan mencintai, ingin menjadi bagian dari keluarga, persahabatan dan sebagainya.
  4. Esteem Needs (Kebutuhan Harga Diri) :  Kompetensi, prestasi, penguasaan, kemandirian, kebebasan.Setelah kebutuhan fisiologis, rasa aman, dan kasih sayang sudah terpenuhi, mucullah kebutuhan harga diri dimana orang akan tampil dengan percaya diri, tidak selalu bergantung kepada orang lain, dan terus berkembang.
  5. Self Actialization (Aktualisasi Diri) :  Potensi, bakat, keahlian, karakter. Kebutuhan ini merupakan kebutuhan yang melibatkan keinginan terus-menerus untuk menggali potensi.

Saya setuju dengan Abraham H. Maslow bahwa aktualisasi diri atau self actualization sebagai kebutuhan yang paling tinggi dalam diagram maslow. Menurut saya, aktualisasi diri merupakan hal yang sangat penting dan harga mati apabila seorang individu ingin mencapai kesuksesan dalam hidupnya. Aktualisasi diri adalah tahap pencapaian oleh seorang manusia terhadap apa yang mulai disadarinya ada dalam dirinya. Dimana seseorang itu sadar, mengerti dan paham akan siapa dirinya, apa kemauannya, dan apa potensinya.

Written by

We are Creative Blogger Theme Wavers which provides user friendly, effective and easy to use themes. Each support has free and providing HD support screen casting.

0 komentar:

Posting Komentar

 

© 2013 Astri Regina's Blogger. All rights resevered. Designed by Templateism

Back To Top